Banyak Pahalanya, Inilah Keutamaan Tetap Bangun Setelah Subuh

Sedekaholic, bangun di pagi hari mungkin terasa berat, namun setiap Muslim memiliki kewajiban bangun pagi untuk menjalankan shalat subuh. Mungkin masih banyak diantara kita yang memilih kembali tidur setelah selesai menunaikan shalat, padahal menurut Islam kita dianjurkan untuk tidak tidur setelah subuh.

Dari segi medis, pagi hari merupakan waktu optimal untuk metabolisme tubuh setelah istirahat selama satu malam, ketika kita kembali tidur maka metabolisme tubuh akan ikut terganggu. Hal tersebut dapat memicu tumbuhnya berbagai macam penyakit.

Selain itu waktu subuh adalah waktu yang sangat baik untuk menambah amal pahala kita. Bahkan menurut para sahabat, Rasulullah SAW selalu istiqamah berdzikir setelah shalat subuh sampai terbitnya matahari. Setelah itu, beliau menjalankan shalat sunnah dan berdiskusi santai dengan para sahabat.

Nah ingin tahu apa saja amalan setelah shalat shubuh yang bisa mendatangkan pahala dan membuka pintu rejeki? Yuk simak penjelasannya.

  1. Berdzikir

Dzikir bisa dilakukan mulai dari waktu subuh hingga terbitnya fajar. Banyak sekali keutamaan berdzikir salah satunya memperlancar aktivitas kita sepanjang hari dan mendatangkan banyak pahala. 

“Barang siapa yang shalat shubuh berjamaah kemudian duduk berdzikir hingga matahari terbit kemudian shalat dua rakaat maka baginya pahala seperti pahala haji dan umrah sempurna, sempurna.” (HR Imam Tirmizi)

Dalam hadist riwayat Ahmad dan Abu Daud, juga disebutkan bahwa dzikir setelah salat subuh dapat mengampuni dosa sebanyak buih di lautan.

  1. Membaca Al Qur’an

Membaca Al Qur’an ketika pagi hari dapat menentramkan hati, suasana pagi yang tenang membuat kita lebih fokus membaca Al Qur’an. Membaca Al Qur’an juga diyakini dapat memperkuat daya ingat alias mencegah pikun, karena itulah biasanya penghafal Al Qur’an juga memanfaatkan waktu subuh untuk melakukan muroja’ah atau mengulang hafalan.

  1. Shalat Dhuha

Shalat dhuha merupakan salah satu amalan yang bisa membuka pintu rezeki. Shalat ini selalu dilaksanakan oleh Rasulullah SAW dan hukumnya sunnah muakkad.

Salah satu keutamaan melakukan shalat dhuha adalah karena shalat dhuha merupakan salah satu bentuk taubat kita kepada Allah

Hanya orang yang bertaubat yang memelihara shalat dhuha karena shalat dhuha adalah shalatnya orang-orang yang bertobat.” (HR. Ibnu Khuzaiman dan Hakim)

  1. Sedekah

Ada banyak keutamaan melakukan sedekah subuh, salah satunya adalah dikabulkannya doa dan permintaan kita karena akan ada dua malaikat yang ikut mendoakan kita.

“Tidaklah sesorang hamba setiap harinya memasuki waktu pagi, melainkan terdapat dua malaikat yang turun, kemudian berdoa salah satunya ” Ya Allah berikan ganti bagi setiap orang yang berinfak” dan malaikat satunya berdoa “Ya Allah berikanlah kehancuran bagi siapa saja yang bakhil atau enggan berinfak”. (HR Bukhari dan Muslim)

Selain itu sedekah subuh bisa menghapuskan dosa dan memberi ketenangan hati. 

“Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. Trimidzi).

Sedekah subuh memiliki keistimewaan dibandingkan sedekah pada waktu lainnya. Sedekah subuh bisa dimulai sejak adzan subuh sampai terbit fajar. Kita bisa melakukan sedekah sedikit demi sedikit hingga konsisten melakukannya setiap hari.

Yuk mulai sedekah subuh hari ini bersama Sedekah Rombongan.. KLIK DISINI

 

Leave a Comment