ImageBantu Bayi Dengan Kelainan Jalani Operasi Kelamin ...
Image

Bantu Bayi Dengan Kelainan Jalani Operasi Kelamin dan Pembuatan Lubang Anus

Image
Surabaya, Jawa Timur
Rp 3.949.743 terkumpul dari Rp 277.000.000
49 Donasi 8 bulan, 6 hari lagi

Hati orang tua mana yang tidak hancur ketika melihat anak yang dilahirkannya dalam kondisi yang tidak sempurna. Itulah kesedihan yang melanda Ibu Lindi (22) dan Pak Nadif (30) kala bayinya, M. Nazril (5 bulan) memiliki kelainan di kelamin, lubang anus, jari tangan. Dan saraf tulang belakangnya. 

Jari tangan dan kaki Nazril tidak sempurna

Nazril terlahir hanya memiliki satu biji zakar dan posisinya terletak di atas kelamin. Dokter menyarankan agar Nazril segera menjalani operasi kelamin, mengingat ia masih bayi sehingga alat kelamin belum menutupi saraf di alat vitalnya. Apabila ditunda-tunda dikhawatirkan operasi akan semakin sulit dilakukan.

Lubang anus Nazril kecil sehingga tidak bisa menjadi jalan keluar kotoran. Untuk BAB, dokter lalu membuat kantong kolostomi di perutnya. Operasi pembuatan anus baru akan dijadwalkan setelah operasi kelamin berhasil dilakukan mengingat panjang usus bayi Nazril juga belum mencukupi.

Nazril bersama dengan Sang Ibu

Ujian berlanjut ketika dokter menemukan kelainan pada syaraf tangan. Bila diamati jumlah jari tangan kiri Nazril tak lengkap, hanya 4 jari saja. Tangan kanan juga sedikit melengkung. Untuk itu Nazril harus menjalani terapi 2 minggu sekali. Dokter juga mengatakan bila saraf tulang belakang Nazril tidak berfungsi normal. Ia harus dipasangi alat penyangga duduk dengan biaya yang sangat mahal, yaitu Rp 1.200.000.

Sama seperti orang tua lainnya, Ibu Lindi dan Pak Nadif ingin Nazril tumbuh normal seperti anak lain. Meskipun berasal dari keluarga yang kurang beruntung, apapun akan Pak Nadif usahakan untuk membiayai pengobatan Nazril. 

Sehari-hari Pak Nadif bekerja sebagai buruh harian lepas di pabrik plastik dengan penghasilan Rp 75.000. Itu hanya cukup untuk makan sehari-hari. Sedangkan Nazril harus menjalani 2 agenda operasi dan berkali-kali sesi terapi agar tubuhnya bisa bergerak normal.

Sedekaholic, mari bantu proses kesembuhan Nazril dengan cara:

  1. Klik tombol “DONASI SEKARANG
  2. Masukkan nominal donasi
  3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, OVO, SHOPEEPAY, LinkAja, DANA, atau Transfer Bank dan transfer ke nomor rekening tertera

Tak hanya mendoakan dan berdonasi, Sedekaholic juga dapat membagikan galangan dana ini agar lebih banyak orang membantu dhuafa sakit dalam menjemput kesembuhannya.

Terima kasih, Sedekaholic!

 

Disclaimer: Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk membantu pengobatan Nazril dan pasien dampingan SR lain yang membutuhkan

Baca selengkapnya ▾

  • October, 23 2022

    Campaign is published

Ananto Saputro2 tahun yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 250.016
Sedekaholic2 tahun yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 50.906
Sedekaholic2 tahun yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 200.135
aaaa2 tahun yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.857
Khanza2 tahun yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.592
Bagikan melalui:
✕ Close