ImageBantu Perpanjang Sewa Rumah Singgah SR Solo...
Image

Bantu Perpanjang Sewa Rumah Singgah SR Solo

Image
Surakarta
Rp 13.351.628 terkumpul dari Rp 40.000.000
141 Donasi ∞ hari lagi

Penggalang Dana

Image

Pernahkah terbayangkan jika harus ke luar kota untuk berobat yang jaraknya ratusan kilometer dari rumah, di mana di kota tersebut tak ada satupun sanak saudara, tak ada tempat untuk singgah, padahal hselama berhari-hari harus berobat ke kota tersebut. Sedangkan, dana untuk menyewa penginapan pun tak ada..

Itulah yang dirasakan oleh banyak pasien dampingan SR Solo yang berasal dari pelosok daerah. Meski dengan keterbatasan ekonomi, keluarga pasien tidak menyerah begitu saja. Dengan segenap doa dan usaha, mereka berikhtiar menjemput kesembuhan. 

Kehadiran rumah singgah SR Solo sangat mereka butuhkan ketika harus tinggal untuk menjalani pengobatan seperti kemoterapi, fisioterapi, kontrol mingguan, dan tindakan medis lainnya. Kota Solo sendiri menjadi tempat rujukan beberapa rumah sakit besar, diantaranya RS Ortopedi DR Soeharso dan RSUD Dr Moewardi. Pasien-pasien yang dirujuk ke Kota Solo mengidap berbagai jenis penyakit, mulai dari penyakit jantung, kelumpuhan otak, gangguan perkembangan, kelainan tulang, dan lain sebagainya.

Bertempat di Jalan Jambu IX No. 7 RT 03/06, Jajar, Kota Surakarta, rumah singgah ini tak pernah sepi dari pasien. Selain menyediakan tempat tinggal, rumah singgah menyediakan bahan makanan untuk mencukupi kebutuhan pasien dan keluarga yang mendampingi. Pengajian rutin juga diadakan untuk memberikan bekal spiritualitas dan dukungan moril bagi pasien. Selain itu Sedekah Rombongan juga memfasilitasi antar-jemput ke rumah sakit menggunakan ambulans MTSR (Mobil Tanggap Sedekah Rombongan).

Namun, pada bulan Juni 2023 ini masa sewa rumah singgah ini akan habis.

Dibutuhkan biaya sebanyak Rp 40 juta untuk memperpanjang masa sewa rumah kontrakan ini selama dua tahun ke depan. Bila tak diperpanjang, maka penghuni rumah singgah terancam diusir dan tak lagi memiliki tempat tinggal selama menunggu pengobatan di Kota Solo.

Tanpa adanya rumah singgah mereka tidak tahu harus bagaimana ketika pergi berobat. Untuk menyewa penginapan di dekat rumah sakit mereka tidak memiliki biaya, setidaknya harus mengeluarkan ongkos sewa kost Rp 100.000 - 150.000 per malam dan belum termasuk biaya makan.

Sedekaholic, mari ulurkan tangan untuk membantu pasien yang berjuang demi kesembuhannya melalui Rumah Singgah Sedekah Rombongan dengan cara :

  1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”
  2. Masukkan nominal donasi
  3. Pilih metode pembayaran GO-PAY, OVO, SHOPEEPAY, LinkAja, DANA, atau Transfer Bank dan transfer ke nomor rekening tertera

Tak hanya mendoakan dan berdonasi, Sedekaholic juga dapat membagikan galangan dana ini agar lebih banyak orang membantu dhuafa sakit dalam menjemput kesembuhannya.

Terima kasih, Sedekaholic!

 

Disclaimer:

Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk membayar biaya sewa rumah singgah SR Solo dan rumah singgah SR di kota lainnya yang membutuhkan

  • May, 26 2023

    Campaign is published

Umi Kusnijati28 hari yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 50.588
Sedekaholic2 bulan yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.200
Sedekaholic2 bulan yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.467
Sedekaholic2 bulan yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 10.541
Nadia4 bulan yang lalu
Berdonasi sebesar Rp 20.185

Fundraiser

Belum ada Fundraiser

Mari jadi Fundraiser dan berikan manfaat bagi program ini.

Doa-doa orang baik (31)

Umi Kusnijati28 hari yang lalu
Ya Allah, sembuhkanlah Ibu Umi Kusnijati binti Kardjo, semoga diberikan umur panjang yg bermanfaat. Aamin.
Image
Aaminn-kan doa ini
+1
Sedekaholic2 bulan yang lalu
Semoga Allah mampukan & undang kita semua utk bertamu di baitullah
Image
1 Aaminn
+1
Nadia4 bulan yang lalu
Saya ingin menikah
Image
1 Aaminn
+1
Sedekaholic7 bulan yang lalu
Kami niat sedekah atas nama alm.H.kamsi. semoga bermanfaat
Image
1 Aaminn
+1
Sedekaholic10 bulan yang lalu
Nitip sedekah subuh, semoga adik saya segera dijauhkan dari orang orang yang membawa pengaruh buruk bagi dirinya. Aamiin
Image
1 Aaminn
+1
Bagikan melalui:
✕ Close